Kumpul Sedulur
29 April 2017
Kampung Badran, Yogyakarta
Maumere manise
Maumere manise
Maumere manise
Lantunan lagu dari Wangak memecah keheningan hujan. Ya, malam itu hujan turun gerimis, namun tak menyurutkan Kumpul Sedulur di Kampung Badran, Yogyakarta.
Kumpul Sedulur merupakan acara yang diadakan oleh Jogja Mbhinneka, diinisiasi oleh Ketjil Bergerak yang bekerja sama dengan berbagai komunitas dan anak-anak muda. Acara Jogja Mbhinneka kali ini diadakan di Kampung Badran yg terletak di dekat Universitas Janadabra (sebelah kanan Univ Janadabra ada gang, masuk lurus dilanjutkan jalan kaki).
Kebhinekaan, berbeda-beda tapi tetap satu sungguh terasa dalam acara ini. Masyarakat dari berbagai lapisan berkumpul bersama. Dari anak-anak kecil, remaja, hingga simbah-simbah duduk bersama di atas tikar sembari menikmati hidangan telo rebus, kacang, dan pisang godhog. Hal ini seakan mengingatkan bahwa sejatinya semua adalah sedulur.
Acara berlangsung meriah dengan kehadiran Orkes Kampung Wangak (Maumere Flores), Pakat Dayak (Kalimantan), Obor Fire Dance, Sankustik (Kampung Badran), Tari Anak (Kampung Pingit), Yogyaswara (Kampung Tegalgendu), dan Frau.
Comments
Post a Comment