Free postcard and Exodus mini book
“Exodus is a
journey, but this journey is not finish yet.” –Exodus: Street Photography
Exhibition
Tiga pegiat street
photography, Aji Susanto, Gregory Rusmana, dan Yohanes Prima kembali
meramaikan pameran fotografi di Kota Solo. Pameran yang bertajuk Exodus ini
berlangsung pada tanggal 29 Mei-5 Juni 2014 di Srawung Photo Forum, Jagalan,
Solo. Exodus merupakan perjalanan emosional untuk melihat yang tidak terlihat
dengan jelas di kehidupan sehari-hari. “Ini juga merupakan kelanjutan dari
pameran kami tahun lalu, Genesis,” ujar Aji.
Karya-karya dari
mereka bertiga terpasang rapi di dinding membentuk serangkaian segitiga.
Masing-masing dari mereka memamerkan sepuluh foto hasil karyanya. Aji dan Greg
memilih nuansa black and white photography, sementara Yopri dengan
foto yang beraneka warna.
Exodus mini book
Selain pameran
fotografi, terdapat pula publik talk and book making yang
berlangsung pada hari Minggu (1/7) lalu. Kegiatan membuat buku foto tersebut
diikuti oleh beberapa pengunjung yang hadir pada waktu itu. Peserta book
making dibebaskan untuk mengambil tiga lembar foto dari masing-masing
peserta pamer yang telah disediakan. Selanjutnya, mereka diberi kebebasan untuk
berkreasi dalam mengatur lembar demi lembar buku foto tersebut.
Greg menjelaskan
bahwa setiap foto sebenarnya memiliki suaranya masing-masing. Ketika dua foto
dibuat bersebelahan ada foto yang dianggap mute (diam) dan ada
yang berisik. Hal tersebut cukup mempengaruhi dalam penyusunan buku fotografi.
“Tergantung tiap orang juga sih. Kadang tiap orang
melihatnya dengan cara yang berbeda,” tambah Aji.
Langit cerah dan Doraemon
Kegiatan book
making merupakan salah satu cara dari Aji, Greg, dan Yopri dalam
rangka mengajak siapapun untuk membuat buku yang terdiri dari kumpulan foto.
Kedepannya semoga fotografi di Kota Solo semakin ramai. Yey!
Comments
Post a Comment