ART JOG 2013

Maritime Culture
6-20 Juli 2013
Taman Budaya Yogyakarta, Yogyakarta, Indonesia

Mengangkat tema tentang "Maritime Culture", ART JOG kembali hadir untuk keenam kalinya dan yang ini bener bener super. Pembukaan ART JOG sendiri berlangsung pada tanggal 6 Juli 2013 pukul 19:00, nggak ikut liat sih waktu pembukaannya, tapi aku tau pasti bakal rame banget.

Finding Lunang
500 x 500 x 650 cm
mixed media installation
Iwan Effendi feat. Papermoon Puppet Theatre 
Walaupun sudah liat beberapa foto lewat media online, rasanya tetep beda ketika melihat suatu karya secara langsung. Ini karya dari Iwan Effendi dan Papermoon ini ajib banget! Masih mupeng pengen liat pertunjukkannya tapi yaa.. errr..

Merchandise ART JOG '13
Ungu semua, kapal semua.. Ah, suka!

Menghidangkan Mitos
Agus Suwage
Ketika melihat karya ini rasanya seperti masuk ke dalam "galeri kecil" dari Agus Suwage sendiri. Entahlah, aku juga bingung. 

The Lover Across The Sea
video sound-single chanel DVD
Melati Suryodarmo
Penasaran dengan karya satu ini, karya dari Melati Suryodarmo. Seseorang dengan tangan kanan di dada, lalu lama kelamaan tangan itu turun dan pada saat yang sama warna biru merembes ke baju yang dikenakan orang itu. Suara divideo tersebut juga agak agak horor gimana, lagipula semuanya ada ditempat yang gelap. Aaah!

Lupa Daratan Lupa Lautan
130 x 210 cm
acrilic on canvas
Heri Purwanto
Nah, yang ini juga lain daripada yang lain. Lupa daratan, lupa lautan = udara. Up!

Museum of Mentality
Eko Nugroho
Pemfitnah, pemfitnah, pemfitnah. Munafik, munafik, munafik. Penjilat, penjilat, penjilat.

Sea of Spice
Eddy Susanto
Semacam loker bergambar peta dan di dalamnya terdapat berbagai produk alam yang wangi baunya. Ini yaampun, hmmm..

Hmmm, wangi kopinya.. Akar pohonnya.. Hmmm..

Keliling Taman Budaya Yogyakarta (TBY) untuk kali ini berasa menjadi bajak laut yang mengarungi lautan dan tersasar di atlantik luas. SUPER!

 *baca juga: ART JOG '12

Comments