Hari Anak Nasional
Gebyar Kreativitas 1000 Anak PAUD
11 Mei 2013
Balekambang, Solo, Jawa Tengah, Indonesia
Sabtu tanggal 11 Mei 2013, Balekambang ramai dipadati oleh kurang lebih 1000 anak PAUD Surakarta. Mereka mengikuti berbagai lomba anak yang terdapat di sana. Mulai dari lomba gerak dan lagu, menempel, memasukan bendera, bakiak, mengecap, dll. Ada juga lomba merangkak untuk bayi.
Lomba lari dan memindahkan bendera.
Entah kenapa rasanya lucu aja melihat mereka berlarian sambil mencoba menyamakan warna bendera dengan kalengnya. Bendera warna merah ke kaleng merah, bendera biru ke kaleng biru, dan bendera kuning ke kaleng kuning.
Kolase merupakan seni menempel potongan potongan kertas.
Lomba menempel bangun geometri.
Ada segitiga, lingkarang, persegi, dan persegi panjang. Mereka dibebaskan untuk membuat bentuk apa saja. Mayoritas dari mereka menempelnya menjadi bentuk dua buah rumah, tapi beberapa diantara mereka ada juga yang menempelkannya dengan caranya yang berbeda. Ini salah satunya, bentuknya sesuai dengan imajinasi polos mereka. Lucunya :)
Menempel kertas pada balon.
Mengecap dengan pelepah pisang, wortel, dan belimbing.
"Be childlike not childish"
Aku membaca suatu ungkapan seperti itu disuatu buku. Entah siapa yang mengungkapkannya, tapi rasanya keren juga. Jadilah seperti anak kecil, bukan kekanak-kanakan. Mereka jujur, melakukan sesuatu dengan gembira dan bermain-main, lepas dan bebas dengan imajinasi 'liar' mereka. Selamat hari anak dan terus kembangkan kreativitas kalian adek-adek!
Comments
Post a Comment