Pameran Seni Rupa Ngebut Benjut

Pameran Seni Rupa NGEBUT BENJUT!
6-13 Februari 2013
Taman Budaya Jawa Tengah, Solo
Ngebut Benjut! adalah pameran yang diikuti oleh hampir seluruh staff pengajar Jurusan Seni Murni ISI Surakarta. Ada sekitar 40-an karya dan karya karya tersebut menggunakan berbagai macam media, ada karya lukis, grafis, drawing, fotografi, instalasi, dll.

Pameran dibuka oleh walikota Solo yaitu FX Hadi Rudyatmo.

Entah kenapa aku suka putar bolak balik kalo di galeri. Hahaha..

Kampung Digital
60 x 120 cm
instalasi (print circuit board)
Anung Rahman

Itu karya yang bentuknya seperti kota itu kewl sekali~

karya dari A. Nawangseto MP.

Pingin Cepet (dapat) Maburo!
300 x 300 x 200 cm
Instalasi Mixed Media
Satriana Didik

Odong-odong: Rukun Agawe Sentosa
250 x 200 x 150 cm
resin, besi, kayu
M Sofan Zarkasi dan Satriana Didik

Comments